Rabu, 21 Juli 2010

Don't Judge The Book by Its Cover

Sudah beberapa hari ini saya berniat untuk mencoba menambah wawasan musik saya dengan mencoba mendengarkan jenis-jenis musik yang sebelumnya belum pernah saya coba untuk dengarkan. Pada awalnya, saya belum terpikir jenis musik seperti apa yang akan saya coba untuk dengarkan. Sampai pada akhirnya, saya menonton video rekaman penampilan dari Hudson Prananjaya dan Fay Nabila, dua orang peserta dari sebuah ajang pencarian bakat.

Pada video tersebut, Hudson, dengan konsep two faces-nya yang khas, dan Fay ,dengan bakat menarinya yang hebat, menyajikan sebuah penampilan yang bertema bollywood. Mereka menampilkan lagu Koi Mil Gaya dan Jai Ho. Berawal dari video itu, saya pun mulai terpikir untuk mencoba mendengarkan lagu-lagu bollywood yang selama ini belum pernah saya coba dengarkan.



Diawali dengan mendengarkan lagu Jai Ho, akhirnya saya pun mulai tertarik dan menyukai lagu-lagu tersebut. Ternyata prasangka saya selama ini mengenai lagu-lagu bollywood itu salah. Dulu saya berpikir bahwa lagu-lagu tersebut agak aneh dan tidak bisa dinikmati. Namun, ternyata lagu-lagu tersebut menarik dan tidak kalah dari lagu-lagu yang berasal dari genre musik yang lain. Dari kejadian ini, saya mengambil sebuah pelajaran untuk tidak berprasangka buruk. Segala sesuatu, termasuk musik, pasti memiliki sisi baik.

Pada dasarnya, semua musik itu bagus. Suka atau tidaknya kita itu tergantung selera dan selera setiap orang tentu berbeda-beda. Setiap orang pasti memiliki jenis-jenis musik tertentu yang ia sukai maupun tidak disukai. Akan tetapi, semua jenis musik tersebut harus tetap kita hargai. Biar bagaimanapun itu adalah karya seni, sesuatu yang diciptakan dengan tulus dan dengan ide yang orisinil tentunya. Oleh karena itu, mari kita semua belajar untuk lebih menghargai segala jenis karya seni, sekecil apapun itu. Don't judge the book by its cover. ;)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar